Site icon mediatokotani.com

Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan di Barat Aceh Capai 29.500 Kg

mediatokotani.com – Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Cabang Meulaboh, Aceh Barat memastikan realisasi program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) beras di pantai barat Aceh mencapai 29.500 kilogram.

“Realisasi program SPHP beras sebanyak 29.500 kilogram ini berada di pekan kedua Januari 2023. Jumlah ini akan terus bertambah,” kata Kepala Perum Bulog Cabang Meulaboh, Aceh Barat, Hafizhsyah, Senin.

Ia menjelaskan, pelaksanaan SPHP Beras di Tingkat Konsumen Tahun 2023 menggunakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang berasal dari pembelian langsung menggunakan Harga Pembelian Pemerintah (HPP), harga fleksibilitas, pengalihan stok komersial serta pengadaan luar negeri atas penugasan Pemerintah.

Pelaksanaan kegiatan ini juga berdasarkan Surat Keputusan Kepala Badan Pangan Nasional Republik Indonesia Nomor: 01/KS.02.02/K/I/2023 yang ditetapkan di Jakarta pada Tanggal 4 Januari 2023.

Pelaksanaan SPHP Beras di tingkat konsumen, kata dia,  bertujuan untuk menjaga ketersediaan pasokan dan stabilitas harga beras di tingkat konsumen, agar daya beli masyarakat terjaga dan inflasi terkendali di seluruh wilayah Indonesia.

Ada pun harga jual beras dalam program tersebut, kata Hafizhsyah, dijual sebesar Rp8.600 per kilogram.

Hafizhsyah juga menjelaskan, ppelaksanaan SPHP Beras di tingkat konsumen tahun 2023, disalurkan dengan mempertimbangkan biaya distribusi dan biaya lainnya dengan harga penjualan di tingkat konsumen akhir paling tinggi, sesuai dengan harga eceran tertinggi beras sebagaimana telah ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan.

Sedangkan pelaksanaan kegiatan tersebut di mulai sejak tanggal 4 Januari sampai dengan  tanggal 31 Desember 2023, dan dilakukan evaluasi mempertimbangkan perkembangan harga beras di tingkat konsumen akhir, demikian Hafizhsyah.

Baca Juga: Membandingkan Harga Pangan RI Vs Negara ASEAN, Mana Paling Murah?

Exit mobile version