Site icon mediatokotani.com

Harga Cabai Makin ‘Pedas’ Awal Pekan Ini

mediatokotani.com – Harga cabai merah dan rawit melonjak pada awal pekan ini.

Rata-rata harga cabai merah besar pada 6 Februari dijual Rp40.350 per kg, dan naik menjadi Rp40.700 per kg pada 7 Februari. Harga tersebut terus merangkak mencapai Rp41 ribu per kg pada 13 Februari.

Dari semua provinsi, harga cabai merah besar termahal ada di Papua sebesar Rp75.400 per kg. Kemudian disusul oleh harga cabai merah besar di Kalimantan Barat sebesar Rp55.400 per kg.

Di DKI Jakarta, harga cabai merah besar rata-rata sebesar Rp50.850 per kg. Kenaikan serupa juga terjadi pada cabai rawit hijau yang terus terkerek dalam sepekan terakhir.

Cabai rawit merah juga naik, dari Rp55.800 per kg pada 6 Februari menjadi Rp57.650 per kg pada 13 Februari.

Di Jawa Timur, cabai rawit merah dibanderol Rp33 ribu per kg. Sedangkan di Jawa Tengah Rp37.050 per kg dan di Jawa Barat dijual Rp41.150 per kg.

Harga cabai rawit hijau berada di posisi Rp46 ribu per kg pada 6 Februari, naik menjadi Rp46.750 per kg pada 13 Februari.

Sementara, harga cabai rawit hijau termahal ada di Maluku Utara sebesar Rp82.500 per kg. Kemudian disusul oleh harga cabai rawit hijau di Kalimantan Utara sebesar Rp79.400 per kg.

Di DKI Jakarta, harga cabai rawit hijau rata-rata sebesar Rp52.500 per kg. Di Jawa Timur, harga cabai rawit hijau dibanderol Rp35.500 per kg. Sedangkan di Jawa Tengah Rp39.900 per kg dan di Jawa Barat dijual Rp49.800 per kg.

Untuk di Sumatera Utara, cabai rawit hijau dijual Rp42 ribu per kg dan di Lampung harganya mencapai Rp47 ribu per kg.

Related News: Meski Dibayangi Kenaikan Harga Pangan dan BBM, Inflasi Indonesia Diramal Terkendali

Exit mobile version