Ngeri Krisis, Anggaran Ketahanan Pangan 2021 Naik 30%
Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap Indonesia bisa memiliki ketahanan pangan yang baik. Terutama di masa pandemi Covid-19 yang riskan terjadi krisis pangan."Kita tau FAO memperingatkan potensi terjadinya krisis pangan. Hati-hati mengenai ini. Hati-hati. Akibat pembatasan mobilitas warga bahkan distribusi barang antar negara, distribusi pangan dunia menjadi terkendala," ujarnya dalam Rakernas Pertanian yang dikutip Selasa (12/1/2021).Harapan Jokowi ini pun didukung oleh anggaran ...